Awards
BEST INNOVATIVE DIGITAL PRODUCT
WAN-IFRA DIGITAL MEDIA AWARDS ASIA 2024
Podcast Image
BBM Ramah Lingkungan? Saya sih Yes!

Penggunaan bahan bakar yang ramah lingkungan merupakan salah satu cara yang efektif untuk mengurangi emisi gas buang kendaraan dan polusi udara. BBM ramah lingkungan merupakan jenis bahan bakar yang lebih ramah terhadap lingkungan dan memiliki dampak yang lebih rendah dibandingkan dengan BBM biasa.

Beberapa jenis BBM ramah lingkungan memiliki kandungan oktan yang lebih tinggi dibandingkan dengan BBM biasa, sehingga dapat meningkatkan daya dan efisiensi mesin kendaraan. Namun, yang perlu diingat bahwa tidak semua jenis BBM ramah lingkungan itu sesuai dengan semua jenis kendaraan.

Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki tingkat polusi udara yang tinggi. Salah satu penyebabnya adalah emisi gas buang dari kendaraan bermotor yang tinggi. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi emisi gas buang kendaraan adalah dengan menggunakan BBM ramah lingkungan.

Nah, seperti apa cara mengurangi emisi gas buang ini? Serta manfaat dari BBM ramah lingkungan untuk masa kini dan masa yang akan datang? Untuk berbincang lebih mendalam tentang tema kita hari ini, sudah terhubung dengan kita, narasumber:

  • Tulus Abadi - Ketua YLKI
  • Luckmi Purwandari, ST., M.Si. - Direktur Pengendalian Pencemaran Udara, KLHK

Komentar

Loading...

advertisement
Selanjutnya
advertisement