Awards
BEST INNOVATIVE DIGITAL PRODUCT
WAN-IFRA DIGITAL MEDIA AWARDS ASIA 2024
Podcast Image
Efektivitas Vaksin Covid-19 yang Digunakan di Indonesia

Hingga Agustus 2021, ada 5 jenis vaksin yang tersedia di Indonesia, yakni Sinovac, AstraZeneca, Moderna, Pfizer, dan Sinopharm yang semuanya telah mendapatkan izin penggunaan darurat oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Pada 7 September lalu BPOM kembali menerbitkan izin penggunaan darurat bagi 2 produk vaksin Covid-19 yang baru, yaitu vaksin Janssen dan vaksin Convidecia. Totalnya ada 9 jenis vaksin yang telah mendapatkan izin penggunaan di Indonesia.

Namun, meski jenis-jenis vaksin tersebut telah melalui pengkajian yang intensif terhadap keamanan, khasiat, dan juga mutunya, pertanyaan kerap muncul di masyarakat, vaksin mana yang lebih manjur? Efikasinya seperti apa? Akan kita bahas dalam episode Life in The Time of Corona kali ini bersama dr. Siti Nadia Tarmizi M.Epid - Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan RI, dan dr. Julitasari Sundoro MSc, MPH - Pakar Vaksin.

*Kami ingin mendengar saran dan komentar kamu terkait podcast yang baru saja kamu simak, melalui surel ke podcast@kbrprime.id

Komentar

Loading...

advertisement
Selanjutnya
advertisement