Serangkaian kasus ekstremisme berbasis kekerasan kini melibatkan perempuan dan anak, hal tersebut menunjukkan bahwa perempuan berpotensi aktif menjadi pelaku dan sangat mungkin memanipulasi keluarganya termasuk anak untuk menjadi pelaku juga. Berdasarkan kasus-kasus tersebut, maka keluarga menjadi ruang yang potensial untuk menjadikan seseorang menjadi intoleran.
Podcast kali ini, kita akan sharing pengalaman terkait membangun toleransi dari rumah bersama dua narasumber. Pertama ada Ibu Anis Farikhatin yang merupakan seorang Ibu dari 3 anak, dan aktif sebagai pengajar juga dosen serta pegiat di Pappirus ( perkumpulan Pengembang Pendidikan Interreligius). Kedua ada Azis Muharam Mulyadi, selama kuliah, Azis memiliki pengalaman sebagai simpatisan ormas-ormas intoleran.
Podcast ini diproduksi tim Rahima
Ada kritik, saran atau usulan tema? Jangan ragu dan malu, kirimkan email ke podcast@kbrprime.id atau DM ke akun Instagram @kbr.id
Komentar
Loading...